Buku

Silent Insidious Killer

Stop Serangan Stroke dan Jantung
By dr Hari Purnomo,Sp.S.(K.) dkk
<
>
3 dari 8

Ada dua hal yang dapat Anda lakukan untuk mencegah terjadinya serangan stroke dan jantung yaitu melakukan pemeriksaan kesehatan dan melakukan tindakan pencegahan.

Ketika melakukan pemeriksaan kesehatan, Anda harus mengecek kesehatan Anda terkait penyakit sindroma metabolik yaitu obesitas,hipertensi,hiperkolesterol dan diabetes. Hal ini dapat Anda lakukan dengan melakukan pemeriksaan kesehatan umum ( general check up).

Setelah itu,  Anda juga harus mengidentifikasi besarnya penyempitan pada pembuluh darah jantung dan otak Anda. Jika pada pembuluh darah jantung dan otak Anda terjadi penyempitan lebih dari 70% berarti Anda berpotensi mengidap penyakit stroke dan jantung serta membutuhkkan pemeriksaan lebih lanjut.

Selanjutnya, untuk mencegah serangan stroke dan jantung Anda perlu melakukan pencegahan secara primer dan sekunder. Pencegahan sekunder dilakukan pada orang-orang yang sama sekali belum pernah menderita stroke dan jantung. Sementara itu, pencegahan sekunder dilakukan terhadap orang-orang yang pernah mengalaminya.

Pencegahan primer dapat Anda lakukan dengan cara menerapkan pola hidup sehat yaitu menerapkan diet sehat, olahraga secara teratur, selalu berpikir positif, mengubah kebiasaan buruk dan tidur yang cukup serta berkualitas. Selain itu, Anda juga membutuhkan intervensi medis melalui jalur bedah dan obat-obatan.

Sedangkan pencegahan sekunder dapat dilakukan dengan mengubah gaya hidup seperti tidak meminum alkohol, berhenti merokok, mengonsumsi makanan yang rendah lemak jenuh dan berolahraga minimal 20 menit sebanyak 3x dalam seminggu.  Selain itu, intervensi kesehatan melalui obat-obatan dan pembedahan juga harus dilakukan secara lebih intens.

<
>
3 dari 8
Baca di Pimtar App Beli Buku Ini
Buku
Rene Suhardono
Temukan Passion Anda dan Raih Kebahagiaan
Buku
Joyce Meyer
12 Kunci untuk Menikmati Hidup Sehat Sekarang Juga
Buku
Richard Carlson
Cara Sederhana Mengurangi Stres dan Menjadi Lebih Santai
Buku
Oprah Winfrey
Sebuah Catatan tentang Hidup dan Kebahagiaan
Video
Ingrid Fetell Lee
Temukan dan Ciptakan Kegembiraan melalui Objek Fisik di Sekitar Anda
Buku
dr. Yekti Mumpuni & Widayati Lestari
Seluk-beluk Demam Berdarah