Buku

The New Rules of Marketing & PR

Pendekatan Baru untuk Menjangkau Audiens secara Langsung
By David Meerman Scott

The New Rules of Marketing & PR(2007) menjelaskan cara memaksimalkan potensi komunikasi berbasis Web yang bisa dilakukan oleh setiap organisasi maupun wirausahawan, dengan melupakan tradisi lama dan mempraktikan aturan baru dalam Pemasaran & PR. Di dalam Pimtar ini, Anda akan belajar menjangkau audiens dan pembeli niche dengan pesan bertarget yang biayanya jauh lebih kecil daripada budget untuk kampanye iklan.

Siapa penulis buku ini?

David Meerman Scott adalah ahli strategi kepemimpinan pemikiran online, yang sudah meraih sejumlah penghargaan. Program pemasaran yang ia kembangkan berperan besar dalam lebih dari satu juta dolar penjualan produk dan layanan di seluruh dunia. Ia melakukan banyak presentasi dalam sejumlah konferensi di lebih dari dua puluh negara di empat benua.

Buku “The New Rules of Marketing & PR” ini menunjukkan cara agar organisasi maupun individu yang berwirausaha dapat tetap menjadi terdepan dalam era perubahan ini, dengan memanfaatkan internet secara optimal ke dalam strategi PR, komunikasi & pemasaran.

Untuk siapa buku ini?

Perusahaan besar maupun kecil, organisasi nirlaba, wirausahawan, organisasi politik, konsultan bahkan musisi dan komunitas. Siapapun yang ingin memaksimalkan potensi komunikasi berbasis web dan dapat menjangkau audiens secara langsung.

The New Rules of Marketing & PR

Aturan baru pada pemasaran & PR untuk menjangkau audiens secara langsung

Internet telah mengubah cara manusia berkomunikasi satu sama lain. Begitu pula mengubah cara bisnis berkomunikasi dengan pelanggan yang sudah ada, maupun calon pelanggan. Sebelumnya, pemasaran hanya bisa berkomunikasi secara tidak langsung melalui iklan yang mahal atau tulisan yang dibuat oleh biro PR (Public Relations). Sekarang, aturan-aturan itu sepenuhnya berubah.

Buku ini menunjukkan cara memaksimalkan potensi komunikasi berbasis web, untuk dapat menjangkau pembeli niche secara langsung. Tanpa harus membombardir dengan iklan yang cenderung diabaikan pembeli/ pelanggan. Jurus jitu dalam menggunakan rilis berita dipaparkan dalam buku ini, khususnya melalui media online, blog, podcasting, dan pemasaran viral.

Beberapa hal menarik yang akan Anda pelajari dari rangkuman buku ini antara lain:

  • perubahan aturan apa yang terjadi setelah adanya web di pemasaran dan PR;
  • apa pentingnya menjangkau pembeli secara langsung kewat komunikasi berbasis web;
  • bagaimana membuataction planuntuk menerapkan kekuatan aturan-aturan baru;
  • kenapa menjangkau pembeli lewat Podcasting; dan
  • mengapa perlu memanfaatkanjejaring sosial dan pengoptimalan mesin pencari.
<
>
1 dari 7
Baca di Pimtar App Beli Buku Ini
Buku
Philip Delves Broughton
Miliki Perspektif Berpikir Entrepreneur dan Belajarlah dari Kegagalan
Buku
Arif Rahman
40 Cara Membangun Cerita di Era Pemasaran Konten
Buku
Scott Belsky
Ide Saja Tidak Cukup Tanpa Kemampuan Mewujudkannya
Buku
Vijay Kumar
Pendekatan Terstruktur untuk Mendorong Inovasi di Organisasi Anda
Buku
Keith Dinnie
Konsep, Isu, dan Praktiknya
Buku
Kim Garst
Sukses Besar di Media Sosial dengan Menampilkan Keaslian Brand Anda