Buku

Nation Branding

Konsep, Isu, dan Praktiknya
By Keith Dinnie
<
>
6 dari 7

Saat ini dan di masa mendatang, semakin banyak negara akan menaruh perhatian pada teknik dan strategi nation-branding. Dan, nation-branding juga mencuri perhatian serta pengakuan para akademisi, praktisi dan pemerintah sebagai fenomena yang penting.

Pembuat kebijakan pada tingkat nasional akan menjadi lebih peduli pada kekuatan branding dalam mencapai tujuan nasional, dan akan dapat meningkatkan pemahaman tentang pengelolaan reputasi negara. Kunci pembelajaran bagi negara-negara adalah untuk mengkoordinasikan upaya-upaya nation-branding yang dilakukannya.

Tanpa adanya koordinasi pada strategi nation-branding, suatu negara akan stagnan dan image negara akan terhanyut dalam arah yang tidak jelas. Konsep ‘soft-power’ perlu ditanamkan pada strategi nation-branding ke depannya.

‘Soft-power’yang berarti kemampuan untuk meraih apa yang diinginkan dengan mempersuasi dan mengajak orang lain untuk mengadopsi tujuan Anda.

Berbeda dengan ‘hard-power’ yang menggunakan ekonomi dan militer untuk membuat orang mengikuti keinginan Anda. Secara internal, relevansi dari ‘soft-power’ adalah bahwa strategi nation-branding hanya dapat berhasil bila secara sukarela didukung dan disetujui oleh sejumlah besar pemangku kepentingan.

“Dengan nation-branding yang Anda lakukan, selalu ada lebih banyak komunikasi tentang Anda daripada yang datang dari Anda. Apa yang bisa dilakukan suatu negara adalah membuat reputasinya lebih luas selaras dengan nilai-nilai brand nya, karena brand hanya sebagian kecil dari reputasi tersebut.”

Chris Lee

<
>
6 dari 7
Baca di Pimtar App Beli Buku Ini
Buku
Jacky Tai & Wilson Chew
13 Strategi Mengembangkan Merek Anda
Buku
Yoris Sebastian
Buku Pintar Seorang Creative Junkies
Video
Daniel Pink
Cara Memotivasi Orang Tanpa Uang
Buku
Bonnie Soeherman
Re-innovate Your Business Model Better, Faster, and Easier!
Buku
Dini Hertita
Rahasia Meningkatkan Income dengan Pelayanan
Buku
Carmine Gallo
Bagaimana Tampil Memukau di Depan Semua Audiens