Buku

Ikigai

Rahasia Hidup Bahagia dan Panjang Umur Orang Jepang
By Hactor Garcia dan Francesc Miralles
<
>
2 dari 7

Ada beberapa tempat di dunia ini yang memiliki gelar bernama ‘zona biru’. Zona biru diberikan kepada daerah-daerah tersehat di dunia, karena penduduknya sangat sehat sehingga memilki Angka Harapan Hidup tertinggi di dunia.

Adapun lima zona biru di dunia ini terletak di daerah Okinawa, Sardinia, Loma Linda, Semenanjung Nicoya, dan Ikaria. Orang-orang di sana memiliki umur panjang atau yang biasa disebut dengan centenarian.

Ada empat hal yang dilakukan centenariansehingga mereka memiliki umur yang panjang, yaitu diet, olahraga, bersosial, dan ikigai.

Sebelum konsep ikigai ramai diperbincangkan, sebenarnya sudah ada metode serupa yang bernama logoterapi. Logoterapi adalah metode psikologi untuk menemukan tujuan hidup dengan menghadapi neurosis.

Langkah-langkah yang biasa ditempuh agar logoterapi dapat bekerja adalah:

  • pasien merasa hampa, frustasi, dan cemas;
  • terapis menunjukkan bahwa perasaan negatif tersebut adalah akibat rasa keinginan untuk memiliki hidup yang lebih bermakna;
  • pasien menemukan tujuan hidupnya;
  • menerima segala takdir yang menimpanya selama ini; dan
  • pasien memiliki gairah hidup yang baru.

Logoterapi tidak melihat frustasi sebagai penyakit jiwa melainkan sebagai kesedihan spiritual. Logoterapi melihat frustasi ini sebagai hal positif karena dapat menjadi katalisator seseorang dalam menemukan tujuan hidup mereka.

Logoterapi berbeda dengan metode psikoanalisis yang biasa dilakukan oleh para psikolog. Perbedaannya pun cukup banyak. Logoterapi fokus melihat masa depan sedangkan psikoanalisis berfokus pada masa lalu.

Psikoanalisis berfokus pada asal-usul terjadinya masalah, sedangkan logoterapi berfokus pada kapan dan dimana masalahnya muncul. Meskipun logoterapi dinilai merupakan metode yang tidak kaku, logoterapi masih dianggap kurang memuaskan karena bergantung pada masalah yang dialami seseorang.

Maka dari itu jika masalahnya tidak ada, seseorang tidak akan menemukan tujuan hidupnya. Hal inilah yang dapat diselesaikan oleh ikigai.

Satu-satunya cara untuk keluar dari kebiasaan adalah dengan menghadapkan otak pada informasi baru.”

Shlomo Breznitz

<
>
2 dari 7
Baca di Pimtar App Beli Buku Ini
Buku
Angga Setyawan
Anak Bukan Miniatur Orangtua, Bukan Pula Alat Mencapai Mimpi-Mimpi Kita
Video
Latif Nasser
Fakta Mengejutkan tentang Asal Usul Unta
Buku
Mark Manson
Sebuah Buku tentang Harapan
Buku
Tung Desem Waringin & Ongky Hojanto
Cara Cepat Melipatgandakan Kekayaan Anda
Buku
Call Newport
Panduan Penting untuk Memulai Karir yang Luar Biasa
Buku
Yoon Sun-hyun
Mari Berbenah dan Selamatkan Uang Anda!