7 Keajaiban Rezeki (2010) menjelaskan cara meraih kesuksesan dalam hidup baik dari segi finansial, kesehatan, karir maupun hubungan. Menariknya, di dalam buku ini penulis menawarkancara-cara sukses yang tidak biasa, yaitu melalui jalur percepatan yang memanfaatkan sentuhan spiritual dan kekuatan otak kanan.
Siapa penulis buku ini?
Ippho Sentosa adalah seorang penulis buku mega-best seller dalam bidang motivasi dan bisnis. Selain itu, Ia juga dikenal sebagai pakar otak kanan dan aktif memberikan seminar di berbagai negara di dunia. Ia juga merupakan seorang pengusaha di bidang pendidikan dan pakaian yang memiliki puluhan cabang di Indonesia.
Untuk siapa buku ini?
7 Keajaiban yang dapat mempercepat kesuksesan dengan menggunakan otak kanan dan sentuhan spiritual
Setiap orang ingin mendapatkan kesuksesan dalam hidupnya, baik untuk urusan finansial, jodoh, impian, prestasi, karir, hubungan maupun kesehatan dalam waktu yang cepat. Kesuksesan dalam berbagai bidang tersebut dapat dipercepat dengan menggunakan metode otak kanan dan dengan sentuhan-sentuhan nilai Islam.
Dalam pimtar ini Anda akan mempelajari pendekatan-pendekatan otak kanan dan sentuhan-sentuhan spiritual yang dirangkum dalam tujuh keajaiban untuk membantu Anda mewujudkan cita-cita di dalam hidup.
Keajaiban-keajaiban tersebut dibagi dalam beberapa lingkaran, yaitu lingkaran diri, keluarga, sesama, semesta dan Pencipta.
Hal-hal menarik yang akan Anda pelajari antara lain: