Fish Eye (2015) memaparkan cara pandang baru dalam melihat peluang dan masalah di dunia bisnis, kreativitas, dan kemasyarakatan. Dalam Pimtar ini, Anda akan belajar bagaimana membangun brand yang punya dampak dan solusi bagi masa depan.
Siapa penulis buku ini?
Handoko Hendroyono adalah seorang creative storyteller, penulis, illustrator, dan designer. Ia menginisiasi sejumlah karya kreatif di Indonesia dan menerbitkan sejumlah buku di bidang branding, komunikasi pemasaran, dan kreativitas.
Untuk siapa buku ini?
Siapapun yang membangun brand untuk produk, jasa, tempat, bahkan brand bagi diri sendiri. Termasuk untuk para makers, dreamers, dan entrepreneurs.
Tumbuhnya “Artisan Brand” yang menjadi kelas kreatif baru di Indonesia
Buku ini membahas tentang upaya brand menangkap momentum, membangun komunitas yang kreatif, serta melakukan movement yang bermakna sehingga dapat mendorong lahirnya creative class.
Dan, yang tidak kalah penting, baik brand lama maupun brand baru harus memiliki authentic voice. Sebab hari ini Anda berada pada zaman dimana informasi tersedia begitu penuh, terbuka, dan transparan.
Kini saatnya brand tidak hanya menawarkan produk dan jasanya, tetapi juga melakukan sesuatu yang bermakna untuk lingkungannya, agar dapat bertahan dan dipercaya oleh khalayaknya.
Hal-hal menarik yang akan Anda pelajari antara lain: