Buku

Brain Rules

12 Kedahsyatan Otak di Tempat Kerja,Sekolah dan Rumah
By John Medina
<
>
5 dari 7

Kurangnya waktu tidur dan gangguan stres dapat menyebabkan menurunnya kemampuan otak Anda seperti kurangnya daya tangkap dan lemahnya daya ingat. Bahkan Anda juga berisiko mengalami stroke dan serangan jantung.

Otak Anda sejatinya tidak pernah beristirahat, meski Anda sedang tertidur pulas. Ketika Anda tertidur, otak Anda tetap bekerja seperti mengulang dan mengingat berbagai informasi yang Anda pelajari pada hari itu. Walaupun demikian, beberapa penelitian mengungkapkan bahwa tidur sangat berpengaruh terhadap kinerja otak Anda.

Setiap orang memiliki jadwal dan porsi tidur yang berbeda-beda. Kebanyakan orang beristirahat pada waktu malam hari, namun ada sekitar 20% orang lainnya yang beristirahat pada waktu pagi hari dan beraktivitas pada malam hari. Kebutuhan tidur masing-masing orang pun berbeda karena dipengaruhi berbagai faktor, salah satunya adalah usia.

Meskipun terdapat perbedaan dari segi waktu dan porsi tidur, setiap orang membutuhkan waktu tidur yang cukup sesuai dengan kebutuhannya masing-masing. Porsi tidur yang cukup akan membuat Anda terhindar dari disfungsi otak yang mengganggu Anda dalam proses belajar.

Selain kurangnya porsi tidur, stres juga dapat mengganggu fungsi otak Anda.

Stres berat dalam waktu yang lama berdampak buruk pada otak sehingga membuat Anda tidak dapat berkonsentrasi, melemahnya daya ingat dan tidak dapat mencerna informasi dengan baik. Stres dalam jangka panjang juga dapat menghambat aliran darah menuju otak sehingga mengakibatkan stroke.

Stres dapat terjadi pada siapa saja, termasuk anak-anak. Anak-anak yang tumbuh di lingkungan keluarga yang sedang berkonflik akan mengalami stres secara emosional sehingga  berdampak buruk terhadap proses pembelajaran di sekolah dan prestasi akademisnya.

Stres juga rentan terjadi kepada para karyawan. Beban dan tuntutan pekerjaan  dapat  meyebabkan seorang karyawan mengalami gangguan stres yang berdampak pada menurunnya intelejensi otak, kemampuan pemecahan masalah dan memori otak.

Hal di atas akan membuat seorang karyawan kehilangan kreativitas, menurunnya produktivitas dan rentan terkena penyakit yang akan berdampak buruk bagi kesehatannya.

“Anda tidak akan bisa menjadi orang yang Anda inginkan jika tekanan dan masalah dihilangkan dalam hidup Anda. Hal-hal tersebut dibutuhkan untuk membuat Anda jadi lebih baik“

James Gwee

<
>
5 dari 7
Baca di Pimtar App Beli Buku Ini
Buku
Daniel Goleman
Penggerak Keunggulan yang Tersembunyi
Buku
Mark Manson
Sebuah Buku tentang Harapan
Buku
Austin Kleon
Cara untuk Tetap Kreatif, di Tengah Kondisi Baik dan Buruk
Buku
Irma El-Mira
Makna Sejati Sebuah Pilihan
Buku
Doni Koesoema A.
Mengembangkan Visi Guru sebagai Pelaku Perubahan dan Pendidik Karakter
Buku
Martin Amor & Alex Pellew
Temukan, Wujudkan Passion,dan Ubah Hidupmu