Buku

Your First Leadership Job

Bagaimana Pemimpin Katalisator Mengeluarkan Potensi Terbaik Orang Lain
By Tacy M. Byham dan Richard S.Welling
<
>
5 dari 8

Salah satu ketrampilan yang harus dikuasai oleh seorang pemimpin pemula adalah ketrampilan dalam menyeleksi dan mengangkat karyawan. Kesalahan dalam merekrut karyawan dapat menyebabkan kerugian dan terganggunya operasional perusahaan.

Ada beberapa kesalahan yang sering dilakukan para pemimpin dalam merekrut  karyawan. Beberapa kesalahan tersebut  antara lain gagal dalam menggali informasi pelamar terkait kompetensi yang dibutuhkan, salah dalam menerjemahkan informasi pelamar, tidak terlalu memperhatikan motivasi dalam bekerja dan  mengambil keputusan berdasarkan kesan pertama.  

Selain itu, sebagai seorang pemimpin Anda juga harus mampu meningkatkan motivasi, semangat dan kecintaan karyawan terhadap pekerjaannya. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa salah satu faktor yang membuat betah atau tidaknya seorang karyawan dalam bekerja adalah atasannya.

Ada tiga faktor yang dapat mendorong seorang karyawan untuk selalu bersemangat dan mencintai pekerjaannya. Ketiga faktor itu meliputi kebutuhan individu untuk selalu dihargai, melakukan pekerjaan yang berarti dan berada di lingkungan yang positif.

Tugas Anda sebagai pemimpin adalah mencari tahu hal apa saja yang dapat memberikan kepuasan bagi mereka dalam bekerja melalui perbincangan. Setelah itu, Anda dapat menciptakan lingkungan yang memungkinkan mereka bekerja tanpa hambatan. Anda juga harus memberikan apresiasi atas kinerja karyawan agar mereka merasa dihargai.  

Sedikit orang yang keluar dari perusahaan karena pekerjaan, mereka pergi karena pemimpin 

Tacy M. Byham dan Richard S.Wellins

<
>
5 dari 8
Baca di Pimtar App Beli Buku Ini
Buku
Ahmad Rifa’i Rif’an
Mengubah Pribadi yang Biasa Menjadi Pribadi di atas Rata-Rata
Buku
Phanella Mayall Fine & Alice Olins
Transformasi Karier Anda Langkah Demi Langkah
Buku
Drew Boyd dan Jacob Goldenberg
Teknik Baku untuk Menciptakan Inovasi
Buku
Ivan Lanin
Baku Tak Mesti Kaku
Buku
Francine Jay
Petunjuk Minimalis Menuju Hidup yang Apik, Tertata, dan Sederhana
Buku
Porter Gale
Membuka Kekuatan Tersembunyi dari Suatu Koneksi untuk Meraih Kesuksesan di Era Digital