Buku

The Everything Store

Jeff Bezos dan Era Amazon
By Brad Stone
<
>
5 dari 8

Pertumbuhan yang sangat cepat menimbulkan beberapa kekacauan di dalam Amazon, meski tetap saja Jeff Bezos tidak mengurangi kecepatannya, justru melipatgandakannya. Masalah distribusi tentunya menjadi salah satu tantangan yang dihadapi Amazon dalam perkembangannya.

Menyadari bahwa distribusi memegang peranan penting dalam perkembangan Amazon, Jeff Bezos memutuskan untuk berinvestasi lebih jauh di sana. Pembangunan service centers, fulfilment centers dan infrastruktur secara masif membuat Amazon harus mengeluarkan uang cukup besar.

Amazon bahkan membuat fitur Super Saver Shipping yang berhasil membuat, pelanggan melakukan pesanan lebih banyak dan berbelanja di kategori baru. Layanan Prime juga diluncurkan untuk pelanggan yang menginginkan pengiriman cepat.

Pengembangan sistem distribusi ini membuat Amazon merugi pada awalnya, namun menguntungkan secara jangka panjang.

Pada tahun 2005, perkembangan berbagai perusahaan teknologi semakin pesat, baik di bursa saham maupun secara nyata. Sayangnya Amazon masih dinilai sebagai perusahaan riset, sehingga nilai harga Amazon justru menurun, bahkan kapitalisasi eBay lebih tinggi dibandingkan Amazon.

Munculnya Google juga memberikan tantangan tersendiri. Google telah mengubah perilaku pelanggan. Mereka tidak lagi langsung menuju Amazon untuk membeli sesuatu, namun mereka mencarinya terlebih dulu di Google.

Persaingan yang timbul mendorong Amazon untuk menjadi sebuah perusahaan teknologi, bukan sekedar retailer (toko) online.

<
>
5 dari 8
Baca di Pimtar App Beli Buku Ini
Buku
Bonnie Soeherman
Re-innovate Your Business Model Better, Faster, and Easier!
Buku
Agung Laksamana
17 Pengkuan Professional PR & Kunci Sukses Membangun Karier pada Era Disrupsi
Buku
Ir. Hendro, MM
Belajar menjadi Smart Entrepreneur dan Memulai Bisnis Baru
Buku
Scott Belsky
Ide Saja Tidak Cukup Tanpa Kemampuan Mewujudkannya
Buku
William Atkinson
Kekuatan Pikiran dalam Bisnis dan Kehidupan Sehari-hari
Buku
Don Tapscott dan Anthony D. Williams
Kolaborasi Global Berbasis Web bagi Bisnis Masa Depan