Buku

Mengapa Pria Hanya Bisa Mengerjakan Satu Hal dan Wanita Tidak Pernah Berhenti Berbicara?

Hal-hal yang Perlu Dipahami mengenai Perbedaan Pria dan Wanita
By Allan & Barbara Pease

Mengapa Pria Hanya Bisa Mengerjakan Satu Hal dan Wanita Tidak Pernah Berhenti Berbicara? (2017) menjelaskan tentang perbedaan pria dan wanita dengan memberikan contoh nyata dari kehidupan sehari-hari. Buku ini akan memudahkan Anda untuk memahami pasangan dan menjalani hidup berumah tangga yang lebih bahagia. Bersiaplah senyum-senyum sendiri sambil membayangkan kesalahpahaman yang mungkin pernah terjadi dengan pasangan Anda selama ini.

Siapa penulis buku ini?

Allan dan Barbara Pease adalah spesialis tentang hubungan pria dan wanita yang telah sukses menulis buku-buku best seller dan menjadi pembicara diberbagai seminar. Mereka juga membangun sebuah perusahan, Pease International Ltd, yang memberikan program pelatihan dan seminar untuk bisnis dan pemerintah di seluruh dunia.

Buku lain yang ditulis antara lain: The Definitive Book of Body Language (2004), Why Men Don’t Listen & Woman Can’t Read Maps (2000), dan masih banyak lagi.

Untuk siapa buku ini?

  • Individu yang merasa kesulitan menghadapi lawan jenis
  • Suami istri yang sedang berusaha untuk mengerti satu sama lain
  • Siapapun yang ingin hidup lebih bahagia, lebih sehat dan harmonis
Mengapa Pria Hanya Bisa Mengerjakan Satu Hal dan Wanita Tidak Pernah Berhenti Berbicara?

Cara memahami karakter lawan jenis dengan lebih baik

Pria dan wanita terlahir dengan karakter yang berbeda. Hanya dengan memahami perbedaan di antara pria dan wanita barulah seseorang bisa benar-benar mengembangkan kerja sama dengan pasangannya.

Buku ini mengungkapkan bagaimana cara otak lelaki dan perempuan bekerja. Dengan memahami hal tersebut, diharapkan timbul pengertian di antara keduanya, sehingga potensi salah paham bisa diminimalkan. Buku ini juga menegaskan bahwa hal utama yang diperlukan untuk mempertahankan suatu hubungan adalah komunikasi dari kedua belah pihak.

Hal-hal menarik yang akan Anda pelajari antara lain:

  • bagaimana caramelihat perbedaan dengan lawan jenis sebagai kelebihan;
  • apa fakta-fakta ilmiah yang membuktikan bahwa pria dan wanita itu berbeda;
  • kenapa wanita bisa melakukan banyak hal sekaligus;
  • mengapa pria berbicara lebih sedikit dari wanita; dan
  • bagaimana cara untuk memahami dan mengerti lawan jenis.
<
>
1 dari 6
Baca di Pimtar App Beli Buku Ini
Buku
Erin Meyer
Kiat Sukses Menghadapi Keragaman Budaya dalam Bisnis
Buku
Les Giblin
Pedoman Sukses Karir, Kehidupan Keluarga dan Sosial
Buku
Elvie Mulia
Rahasia Menggandakan Penjualan Bahkan Lebih
Buku
Agung Laksamana
17 Pengkuan Professional PR & Kunci Sukses Membangun Karier pada Era Disrupsi
Buku
Jonathan Herring
Seni dan Ketrampilan dalam Berdebat untuk Mencapai Tujuan Anda
Buku
Gatot S.Dewa Broto
Tantangan Public Relations di Era Keterbukaan Informasi