Salah satu cara untuk Anda belajar menumbuhkan dan mengembangkan diri adalah kelilingi diri dengan orang-orang yang lebih baik dari Anda. Namun Anda tidak perlu terintimidasi dengan keberhasilan orang-orang di sekeliling Anda. Justru seharusnya itu dapat mendorong Anda untuk belajar banyak dari mereka.
Tentu bukanlah hal yang mudah dalam masa transisi melakukan perubahan menjadi diri Anda yang lebih baik dan semakin bertumbuh. Tapi Anda bisa belajar banyak dari orang-orang yang telah lebih dulu meraih keberhasilan. Dan belajarlah merasa nyaman berada di luar zona nyaman Anda.
Orang-orang dengan siapa Anda berinteraksi dan membangun kebiasaan bersama, inilah yang disebut“reference group”. Dan orang-orang tersebut memengaruhi sekitar 95% keberhasilan atau kegagalan Anda dalam hidup. Jim Rohn pernah menyebutkan bahwa kita menjadi rata-rata kombinasi dari 5 orang yang sering menghabiskan waktu dengan kita.
Oleh karenanya, Anda harus mencoba menghabiskan waktu dengan orang-orang yang berintegritas. Mereka yang positif. Mereka yang secara profesional berada beberapa langkah di depan kita. Mereka yang mendorong dan menyemangati kita, bukannya menjatuhkan. Mereka yang menghadapi naik turun dalam hidup dan tetap tidak menyerah. Mereka yang tidak berhenti untuk terus bertumbuh dan berupaya lebih baik.
Jadi berpikirlah jangka panjang dan sungguh-sungguh, dengan siapa Anda menghabiskan waktu terbanyak, sebab kemana mereka menuju, begitupula Anda. Lima tahun mendatang Anda akan berkembang menjadi diri yang lebih baik dari saat ini, apabila Anda memiliki dua sumber referensi penting untuk bertumbuh, yakni: orang-orang dengan siapa Anda bergaul dan buku-buku yang Anda baca.