Sudahkah Anda tahu apa keahlian Anda? Belum? Segera temukan! Fokus pada bakat dan kehalian Anda tersebut. Bekerjalah dengan mengoptimalkan keahlian Anda untuk mengerjakan semua tugas dengan sebaiknya.
Berupayalah untuk selalu menjadi lebih baik. Kenali pekerjaan Anda, apa keahlian yang dibutuhkan untuk menunjang pekerjaan. Jangan pernah berhenti belajar untuk meningkatkan keahlian guna menambah produktivitas pribadi. Terus berusaha untuk selalu memiliki pengetahuan dan keahlian yang terkini.
Tentukan batas waktu untuk menyelesaikan suatu pekerjaan, tambahkan waktu cadangan. Berupayalah secara maksimal untuk menyelesaikan segala tugas dan pekerjaan sesuai tenggat yang telah Anda tentukan sendiri. Tantang diri Anda untuk selalu mampu menyelesaikan waktu sebelum tenggat yang Anda tentukan sendiri.
Jaga pikiran Anda! Selalulah berpikir positif ketika menerima tugas. Fokus hanya pada diri Anda sendiri. Pikirkan, bicarakan dan bertindaklah pada hal-hal yang memang Anda inginkan dan memberikan hasil positif bagi diri Anda. Jadilah sosok yang produktif.
Jangan mencoba berpikir dan melemparkan kesalahan pada orang lain jika Anda mengalami kegagalan. Karena bsia saja kegagalan tersebut justru bermula dari Anda sendiri. Instruksi yang Anda terima kurang dipahami, cara penyampaian masalah Anda yang kurang pas, bahkan bisa saja Anda yang tidak maksimal mengerjakannya.
Perlu diingat, bagaimana juga Anda harus menjaga tenaga Anda selama bekerja. Karena syarat untuk bahagia dan produktif adalah kemampuan menjaga tenaga selama bekerja. Anda bukan robot! Ada keterbatasan tenaga yang harus diatur secara optimal penggunaannya.
Analisa tingkat pengeluan tenaga Anda. Mana pekerjaan yang harus dikurangi dan mana yang harus ditambah. Kerjakan tugas utama saat tenaga (secara fisik dan mental) sedang berada dalam kondisi prima.