Buku

The Culture Map

Kiat Sukses Menghadapi Keragaman Budaya dalam Bisnis
By Erin Meyer
<
>
2 dari 8

Interaksi global menjadi aktivitas yang lazim dalam dunia bisnis saat ini. Oleh karena itu, Anda memerlukan kecakapan untuk memahami perbedaan budaya agar dapat bekerja lebih efektif dengan orang lain dari berbagai belahan dunia.

Setiap individu adalah unik. Lantas, apakah latar belakang budaya dapat memberikan pengetahuan mengenai cara berperilaku seseorang dalam berbisnis? Bukankah setiap individu itu berbeda?

Jawabannya adalah ya, setiap individu memang berbeda. Namun, budaya tempat seseorang tumbuh akan memberi pengaruh besar terhadap cara pandang orang tersebut.

Langkah pertama yang perlu Anda lakukan ketika memulai interaksi dengan rekan dari negara lain ialah mengidentifikasi perbedaan budaya Anda dengan budayanya. Kemudian, Anda dapat berdialog untuk saling mempelajari perbedaan budaya masing-masing.

Perbedaan budaya dalam interaksi bisnis dapat ditinjau berdasarkan lima aspek berikut ini;

  • pertama, cara berkomunikasi; 
  • kedua, cara menyampaikan tanggapan negatif dan mengemukakan pendapat; 
  • ketiga, model kepemimpinan yang dianut; 
  • keempat, cara pengambilan keputusan, dan 
  • kelima, penggunaan waktu.

Jika Anda berada dalam sebuah tim atau bertindak sebagai pemimpin, buatlah pemetaan berdasarkan lima aspek di atas terhadap para anggota dalam tim.

Usai pemetaan, posisikan diri Anda sebagai sebuah jembatan. Latih anggota tim Anda untuk berusaha melihat dari sudut pandang yang berbeda untuk membantu mereka menjadi luwes satu sama lain.

<
>
2 dari 8
Baca di Pimtar App Beli Buku Ini
Video
Lidya Machova
Rahasia para polyglot dalam menguasai beberapa bahasa asing dalam waktu singkat
Buku
John E. Kennedy & R.Dermawan Soemanagara
Taktik & Strategi Komunikasi Pemasaran
Buku
Guy Kawasaki & Peg Fitzpatrick
Tips, Trik, dan Insight Terbaik untuk Optimalkan Media Sosialmu
Buku
Roger Fisher dan William Ury
Teknik Berunding menuju Kesepakatan tanpa Memaksakan Kehendak
Buku
Roosie Setiawan
Mengajarkan Literasi pada Anak Sejak Dini
Video
Amy Cuddy
Pengaruhnya terhadap Karakter dan Kepribadian