Buku

The Cashflow Quadrant

Panduan Ayah Kaya Menuju Kebebasan Finansial
By Robert T. Kiyosaki dan Sharon L. Letchter C.P.A
<
>
7 dari 8

Apabila ingin menemukan cara mudah untuk membuat Anda berada di kuadran kanan, inilah langkah-langkah yang harus dilakukan. Pertama, bangun dan kembangkan bisnis yang Anda miliki. Jika selama ini Anda bekerja untuk orang lain, maka sekarang mulailah untuk menciptakan bisnis sendiri. 

Kedua, kelolalah arus keuangan sendiri. Anda harus pandai mengelola aset dan liabilitas yang Anda miliki karena inilah salah satu faktor keberhasilan Anda menjadi orang kaya.

Langkah ketiga adalah mampu membedakan risiko dan berisiko. Risiko adalah pengelolaan arus keuangan dengan baik sehingga asetnya lebih banyak dari liabilitas, sedangkan berisiko adalah pengelolaan arus keuangan yang tidak mengetahui perbedaan antara aset dan liabilitas. 

Langkah berikutnya adalah belajar dari orang yang telah berhasil. Dengan belajar dari orang yang telah berhasil, Anda dapat mencontoh strategi yang dia lakukan dan Anda dapat mengimplementasikannya dalam bisnis Anda. 

Apabila Anda gagal dalam bisnis, jangan terlalu larut dalam kekecewaan. Dari kegagalan tersebut, Anda dapat belajar dan menemukan pelajaran baru yang berharga.

Langkah terakhir adalah yakin pada diri sendiri. Apabila Anda merasa bahwa diri Anda bisa, semua akan lebih mudah terealisasi. Untuk itu, mantapkan diri Anda untuk berpindah ke kuadran yang lebih baik dari kuadran Anda sekarang.

<
>
7 dari 8
Baca di Pimtar App Beli Buku Ini
Buku
Phanella Mayall Fine & Alice Olins
Transformasi Karier Anda Langkah Demi Langkah
Buku
Allan dan Barbara Pease
Seni Membaca Bahasa Tubuh untuk Meningkatkan Hubungan dan Kinerja
Buku
Call Newport
Panduan Penting untuk Memulai Karir yang Luar Biasa
Buku
Dale Carnegie
Rahasia Meraih Kesuksesan dalam Pekerjaan dan Kehidupan
Buku
Francine Jay
Petunjuk Minimalis Menuju Hidup yang Apik, Tertata, dan Sederhana
Buku
Greg S. Reid
Kekuatan dari Sebuah Ketekunan