Intuisi berbicara kepada Anda melalui tingkat energi dan semangat Anda. Orang-orang seringkali tetap mempertahankan pekerjaan mereka dan kehilangan sentuhan dengan hal-hal yang menyenangkan dan membuat mereka bahagia.
Temukan keinginan Anda. Berandai-andailah. Buatlah daftar yang membuat Anda bangkit dari tempat tidur dan menjalani hari itu dengan riang gembira. Dalam daftar itu terdapat inspirasi. Begitu sebuah ide datang kepada Anda, buatlah langkah-langkah tindakan.
Jangan biarkan rasa takut menguasai. Temukan akar masalah yang membuat Anda merasa takut dan tanyakan kepada diri Anda apa yang harus Anda lakukan unuk mengatasi itu.
Semua orang yang berhasil, pernah mengalami kegagalan. Apakah itu benar-benar kegagalan atau pengalaman belajar yang menyumbang pada kesuksesan Anda hari ini?
Membingkai ulang sangat penting untuk mengubah sistem kepercayaan, sikap dan tingkat kegairahan Anda. Berangkatlah dari pertanyaan ‘apa yang harus saya lakukan hari ini’ hingga ‘kepada siapa saya akan melakukan penjualan menyenangkan hari ini’.
Bermeditasilah atau pergilah jalan-jalan. Carilah pikiran yang tiba-tiba terlintas dan tak diharapkan. Pada saat itulah biasanya inspirasi datang.
“Kunci pemasaran inspiratif adalah memercayai proses inspirasi dan mengambil tindakan.”
Joe Vitale